RSS

Arsip Tag: pertanyaan

3. Benang, jarum dan pertanyaan. Adakah hubungan diantara ketiganya?


Ingat dengan acara 17-an, iya salah satu lomba yang sering dilombakan bahkan tak pernah absen dalam perlombaan 17-an adalah memasukkan benang ke dalam lubang jarum. Permainan ini ga jauh beda kok dengan perlombaan saat 17-an, bedanya cuma dibumbui dengan pertanyaan doang.

Aturan pakai permainan ini adalah jumlah anak yang banyak bisa disiasati dengan membaginya ke dalam beberapa kelompok, tergantung selera bila suka manis silakan tambah gula..eh punten kok jadi nulis resep masakan. Iya terserah, jumlah anak dalam satu kelompoknya. Setelah ada kelompoknya maka permainan siap dimulai. Jangan lupa persenjatai setiap anak dengan jarum plus benangnya. Seluruh anggota kelompok akan memasukkan jarum ke dalam benang eh maaf ke bulak masukin benang ke dalam jarum secara bergantian. Setelah satu anak dapat memasukkan benang ke dalam jarum maka ia dipersilakan untuk menjawab soal yang telah disediakan (ia boleh menjawab beberapa pertanyaan sesuai dengan kesepakatan sebelumnya), kemudian anak dalam kelompok yang sama mencoba memasukkan benang ke dalam jarum lalu menjawab soal…begitu seterusnya hingga pertanyaan yang disediakan telah dijawab semuanya. Pemenang games tidak hanya ditentukan kecepatan kelompok tersebut dalam menjawab soal tapi juga dalam ketepatan jawabannya.

 
 

Tag: , , , ,